PROMO tiket KM Kelud dan KM Sinabung dilakukan oleh PELNI (@pelni162). Layanan publik ini menawarkan promo harga tiket untuk tahun 2018. Potongan harganya (diskon) hingga 30% untuk tiket Kelas 1A/1B dan 2A/2B. Harga tiket hanya berlaku untuk periode keberangkatan 1 Maret 2018 hingga 30 April 2018.
Rincian diskonnya, diskon 30% untuk Kelas 1A/1B dan 20% untuk kelas 2A/2B. Semua itu untuk penumpang yang membeli tiket KM kelud dan KM Sinabung. Lebih jelasnya, gaes, kamu bisa kontak di nomor telepon 021-162 atau 162.
KM Sinabung melayani tujuan Tidore secara langsung. Kamu yang tinggal di pulau itu mendapatkan akses ke luar pulau, bisa jalan-jalan ke Bitung, Sorong, Surabaya, bahkan hingga Biak dan Jayapura. Sinabung, seperti nama gunung, adalah kapal buatan Jerman, yang mampu mengangkut 2000 orang dan memuat barang di palka.
Warga Tidore bisa bepergian sekaligus membawa hasil bumi Tidore untuk dipasarkan ke Pasar Atom di Surabaya, dengan harga lebih bagus. Rute KM Sinabung : dari Surabaya-Makasar-Baubau-Banggai-Bitung-Ternate-Tidore-Bacan-Sorong- Manokwari-Biak-Jayapura. Rute ini menghubungkan Jawa-Sulawesi-Mauku Utara-Papua Barat dan Papua.
Sedangkan kapasitas KM Kelud tidak sebesar KM Sinabung, hanya sanggup menampung 1.906 orang. Pelni menjual empat kelas tiket KM Kelud, yakni Kelas 1 (144 penumpang), Kelas 2 (364 penumpang), Kelas 3 (594 Penumpang), dan Kelas Ekonomi (804 penumpang).
Rute KM Kelud : dari Tanjung Prikok (Jakarta)-Batu Ampar (Batam)-Tanjung Balai Karimun-Belawan (Medan)-Tanjung Balai Karimun-Batu Ampar (Batam). Oh ya gaes, biar kamu nggak salah beli tiket dan ngeluarin kocek dalam-dalam, Cek Harga Tiket-nya dulu. (*)