Bus Gumarang Jaya Layani Bandung-Sumbar

Bus Gumarang Jaya Layani Bandung-Sumbar

BUS Gumarang Jaya layani Bandung-Sumbar dengan tawaran Executive Class mulai 14 Desember 2024 seperti dikutip dari akun resmi media sosialnya. Untuk Executive Class ini harga tiketnya dibanderol Rp 525.000.

Fasilitas selama perjalanan Bandung-Sumbar, Bus Gumarang Jaya memberikan kursi 2-2 (26 seat), AC, TV, Toilet, bantal dan selimut, free sekali makan. Bisa pesan tiketnya lewat aplikasi/website redBus, Tiket.com dan Traveloka atau di Agen Resmi Gumarang Jaya.

Kalau dompet lebih tebal bisa memilih layanan rute yang sama: Bandung-Sumbar, dengan Maunjua Class. Harga tiket untuk kelas ini adalah Rp 725.000. Fasilitasnya: 30 seat (2-2), legrest, AC, TV, Toilet, Smoking Room, USB Port, Bantal dan Selimut serta free sekali makan.

Kenapa harus Bandung? Ibukota Jawa Barat ini memiliki banyak tempat menarik. Ada beberapa destinasi yang pantas untuk dikunjungi warga Sumbar kalau ke Bandung, seperti:

1. Dago Dreampark di kawasan Dago yang menawarkan flying fox, perahu kayu di atas ketinggian.
2. Bird dan Bromelia Pavilion: sebuah taman burung di kawasan Pramestha Resort Town. Punya koleksi seperti kakaktua, burung hantu, dan burung elang.
3. Kebun Begonia Lembang: menawarkan pemandangan hamparan bunga. Lokasinya di Jl Maribaya No 120 A, Langensari, Kecamatan Lembang.

4. Stone Garden Citatah: terletak di Gunung Masigit, Citatah, Kecamatan Cipatat, menawarkan pemandangan alam indah.
5. Lawangwangi Creative Space: untuk yang suka seni, alam dan kuliner. Masuknya gratis. Lokasi di Jl Dago Giri No 99, Mekarwangi, Kecamatan Lembang.
6. Sungai Cikahuripan: lokasi di Kecamatan Batujajar, menawarkan arung jeram, body rafting, atau sekadar main air.

7. Kebun Teh Rancabali: terletak di kawasan Ciwidey, yakni Patengan, Rancabali, Kabupaten Bandung. Kebun ini sudah ada sejak tahun 1870.
8. Taman Langit Pangalengan: lokasi di Kampung Puncak Mulya, Jl Cukul, Sukaluyu, Pangalengan. Ada wahana seperti jembatan kayu, ayunan, dan gardu pandang.
9. Amazing Art dan Games: berada di Jl Dr Setiabudi No 293-295, Isola, Kecamatan Sukasari, Kota Bandung. Ada seni interaktif, mulai lukisan 3D hingga instalasi cahaya.

Bagaimana dengan Sumbar? Daerah ini juga punya keindahan yang khas seperti Danau Singkarak, Masjid Raya Sumatera Barat yang desainnya terinspirasi rumah adat Minangkabau, Air Terjun Lembah Anai di jalur utama Padang-Bukittinggi.

Demikian informasi mengenai Bus Gumarang Jaya Layani Bandung-Sumbar, termasuk beberapa tempat menarik baik di Bandung dan Sumbar. Tidak ada salahnya warganya saling berkunjung sehingga dapat belajar untuk menjadi yang terbaik. (*)


Eksplorasi konten lain dari mo-trans

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan