
Masuk lagi Gerbang Tol Waru (Sidoarjo)
Gerbang Tol Bangil (Pasuruan)
– jika ada penumpang yang naik atau turun dan melanjutkan perjalannya ke Malang dan kota sekitar
– keluar Gerbang Tol Probowangi (Probolinggo)
– lanjut ke jalur alteri Probolinggo hingga masjid At Taqwa, tidak jauh dari Pelabuhan Jangkar di Situbondo
Untuk operasional Shuttle Jangkar ini, butuh minimal jumlah penumpang 7 (tujuh) orang (akumulasi pergi-pulang), dengan tarif perkenalan Rp 300.000/orang. (Sangat mungkin tarif ini dapat berubah sewaktu-waktu ya).
Pemesanan seat (tempat duduk) Shuttle Jangkar, bisa menghubungi lewat WA: 081227979236 atau 081212022536. Catatan, apabila dalam satu trip PP (Kediri-Situbondo-Kediri) peminat telah mencapai 7 orang, maka Insya Allah Shuttle Jangkar bisa diberangkatkan. Pemesanan maksimal H-1.
Cara Pemesanan Shuttle Jangkar, silakan kirim pesan via WA. Tuliskan NAMA, ALAMAT/KOTA TUJUAN, TANGGAL PERJALANAN KAPAL, RENCANA JAM KEBERANGKATAN/TIBA KAPAL di Pelabuhan Jangkar Situbondo.
Apabila telah terpenuhi jumlah peminat 7 orang (akumulasi pulang pergi), insya Allah, SuGeng sebagai pengelola Shuttle Jangkar, akan menghubungi kembali para calon penumpang, atau masing-masing pemesan untuk memastikan tanggal, lokasi dan waktu penjemputannya. (*)