CARA menuju Bandara Narita dari Haneda untuk transfer dapat menggunakan sejumlah moda transportasi. Pastikan untuk memahami dulu jarak antara Narita ke Haneda, yakni 80-an km. Dengan jarak sejauh itu, tinggal menyesuaikan itinerary kedatangan di Bandara Haneda, termasuk memperhitungkan waktu turun pesawat hingga mencari moda transportasinya.
Jika singgah di Jepang, dan mungkin tiba di satu bandara dan berangkat dari bandara lain. Jarak kedua bandara kurang lebih 80 km (50 mil). Pilihan moda transportasi bisa taksi, kereta api, atau bus yang melayani kedua bandara itu. Naik taksi adalah pilihan tercepat dari Bandara Haneda ke Bandara Narita. Perkiraan 60-an menit.
Perkiraan biaya taksi dari Bandara Haneda ke Bandara Narita, kurang lebih 30.000 yen, dengan durasi perjalanan 60-90 menit. (Belum termasuk biaya tol 3.200 yen). Opsi bus adalah pilihan kalau waktu perjalanan lebih fleksibel. Ada bus limosin yang melayani langsung Bandara Haneda ke Bandara Narita.
Hanya saja, layanan bus berangkat kira-kira setiap 20 menit di siang hari, dengan layanan yang lebih jarang di pagi dan sore hari. Perkiraan harga tiket bus dari Bandara Haneda ke Bandara Narita, kurang lebih, 3.200 yen (dewasa), 1.600 (anak usia 6 tahun ke atas).
Tiket bus dapat dibeli terminal bandara, dan halte bus limosin di tiga terminal bandara. Durasi perjalanan, bus limosin ini, 60-90 menit, tergantung lalu lintas ya. Pilihan moda transportasi lain dari Bandara Haneda ke Bandara Narita adalah dengan naik kereta api. Ada layanan kereta api langsung.
Keberangkatan kereta api ini, dengan interval, atau setiap 40 menit sekali. Nama keretanya: Keisei Narita Skyaccess atau dikenal sebagai Access Express atau Airport Kaitoku. Harga tiket antara 1.760 hingga 3.080 yen, dengan durasi perjalanan antara 90-105 menit untuk pergi dari Bandara Haneda ke Bandara Narita, atau sebaliknya.
Untuk melakukan transfer antara Bandara Narita dan Bandara Haneda, tentu saja, tetap harus melewati Imigrasi. Kalau kita orang Indonesia, mungkin perlu mengajukan visa terlebih dahulu.
Terminal Bandara Haneda Tokyo
a. Terminal 1 (Domestik): untuk semua penerbangan domestik yang dioperasikan oleh grup Japan Airlines dan Skymark Airlines dan beberapa penerbangan Starflyer.
b. Terminal 2 (Domestik): untuk semua penerbangan domestik yang dioperasikan oleh grup All Nippon Airways, Air Do, dan Solaseed Air, dan beberapa penerbangan Starflyer.
c. Terminal Internasional: untuk semua penerbangan internasional.
Kalau turun di terminal yang salah, tidak perlu khawatir karena ada dua shuttle bus. Satu menghubungkan dua terminal domestik dan satu lagi menghubungkan ketiga terminal. Ada pula jalan setapak yang menghubungkan dua terminal domestik.
Terminal Bandara Narita Tokyo
a. Terminal 1: untuk semua maskapai anggota Star Alliance kecuali Air India yang menggunakan Terminal 2, sebagian besar maskapai anggota Sky Team kecuali China Airlines yang menggunakan Terminal 2, serta beberapa maskapai lain termasuk Uzbekistan Airlines dan MIAT Mongolian Airlines.
b. Terminal 2: untuk semua maskapai OneWord, serta dua maskapai yang disebutkan di atas, dan beberapa maskapai lain termasuk AirAsia X, Scoot, Qatar Airways, dan Emirates.
c. Terminal 3: untuk maskapai berbiaya rendah termasuk Jetstar, Vanilla Air, Spring Japan, dan Jeju Air.
Ketiga terminal digunakan sebagai penerbangan domestik dan internasional, dan terhubung dengan shuttle bus gratis. Dimungkinkan juga untuk berjalan kaki antara Terminal 2 dan 3 dalam waktu sekitar lima menit. (*)