Cara Menuju Glamping Asram Edupark di Mlati

CARA menuju Glamping Asram Edupark di Mlati sangat-sangat mudah dari pusat Kota Jogja. Lokasinya tidak jauh, hanya 12 km dari Titik Nol Jogja. Asram Edupark berada di Jl Puspita Baru, Jomblang, Sendangadi, Kecamatan Mlati, Kabupaten Sleman. Kamu bisa berkendara dalam waktu 25-45 menit, tergantung kepadatan lalu lintas.

Hitungannya dari Titik Nol Jogja. Kamu bisa minta bantuan Google Maps, dengan koordinat: Asram Edupark Glamping. Lebih cepat lagi kalau kamu berangkat dari Sleman City Hall (SCH). Secara persisnya, Asram Edupark ini masuk administrasi Dusun Jomblang, Kebon Agung dan Beran. Ketiganya di Desa Sendangdadi dan Tridadi. Jadi, sangat mudah diakses dari arah mana saja.

Kalau dari Titik Nol Jogja, misalnya ya, kamu tinggal ambil jalan ke arah Jl Magelang. Rutenya ke barat dulu, ikut Jl Ahmad Dahlan, belok kanan di dekat RSU PKU. Susuri hingga Stasiun Tugu. Di pertigaan Stasiun Tugu (sesudah Wake Up Hostel), belok kiri hingga lampu bangjo, ambil kanan hingga perempatan Pingit. Terus saja, masuk Jl Magelang, melewati Jogja City Mall (JCM).

Terus saja, hingga nanti ketemu SCH di kanan jalan. Dari sini, belok kiri, bisa. Kalau tidak mau repot, belok kirinya di perempatan sebelum Taman Denggung (Alun-alun Sleman). Ikut Jl PJKA. Nanti, belok kiri lagi, saat bertemu pertigaan (dekat Eks Halte Beran), mengarah ke Perumahan Griya Panca-Jogja Airsoft Wargame, terus saja, dan Asram Edupark Glamping, ada di sisi kanan jalan.

Asram Edupark menawarkan laboratorium alam yang dapat mewadahi beragam kelas dan usia pengunjungnya. Ada sejumlah fasilitas edukasi dan rekreasi seperti Albasta Resto & Coffee, Glamping (Glamour Camping). Kemudian, Penginapan Cottage, Agrowisata, Wahana Outbond, ATV, Airsoftgun, Playground Anak, Camping Ground, Wedding Venue dan Multipurpose Venue.

Khusus Glamping Asram Edupark berada di dekat area persawahan, pepohonan dan pinggir sungai. Glamping Asram Edupark memiliki bangunan untuk menginap dari 4-6 orang. Fasilitasnya seperti single bed, selimut, bantal, AC, dan perlengkapan mandi. Fasilitas glamping yang paling diminati adalah Live BBQ Dinner pada malam hari dan api unggun.

Jam Operasional
– Asram Edupark: 09.00-20.00
– Glamping dan Cottage: 24 jam
– Outbound: Minggu, 09.00-16.00

Retribusi dan Tarif
– Cottage: mulai Rp 450.000-an
– Glamping: mulai Rp 365.000-an

Keterangan:
– Harga dapat berubah sewaktu-waktu.
– Untuk info dan reservasi: https://linktr.ee/edupark

Tinggalkan Balasan