CARA membeli tiket World Superbike (WSBK) tidak sulit. Sudah ada caranya dan tentu karena harga tiketnya sendiri sudah rilis. Seri final WSBK siap digelar di Pertamina Mandalika International Street Circuit pada 19-21 November 2021. Jumlah penonton balap motor internasional itu dibatasi hanya 25.000 orang.
Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) bersama Mandalika Grand Prix Association (MGPA) mengumumkan harga tiket nonton balapan ini mulai Rp 795.000 hingga Rp 2.820.000 (belum termasuk pajak). Harga itu berlaku untuk menonton selama tiga hari dari 19-21 November 2021.
Variasi harga tiket sesuai dengan lokasi tempat duduk atau tribun penonton. Ada empat jenis tiket, yaitu Standard Grand Stand, West Grand Stand, Main Grand Stand, dan Premiere Grand Stand.
Rincian Harga Tiket World Superbike (WSBK)
BLACK (Premiere Class): Rp 19.500.000
GOLD (Deluxe Class): Rp 14.950.000
RED (Premiere Grand Stand A): Rp 2.820.000
RED (Premiere Grand Stand B): Rp 2.750.000
RED (Premiere Grand Stand C): Rp 2.650.000
BLUE (Main Grand Stand 1A): Rp 2.350.000
BLUE (Main Grand Stand 1B): Rp 2.150.000
TOSCA (Main Grand Stand 2): Rp 1.850.000
PURPLE (West Grand Stand): Rp 1.395.000)
YELLOW (Standard Grand Stand 1): Rp 995.000
GREY (Standard Grand Stand 2): Rp 795.000
Keterangan:
1. Tiket berlaku untuk 3 hari dan belum termasuk pajak
2. Grand Stand 1 dan 2 dekat tikungan 15 dan tikungan 17
3. West Grand Stand dekat tikungan 15
4. Main Grand Stand dekat tikungan 1 dan tikungan 16
5. Premiere Grand Stand duduk menghadap gate start dan finis pebalap
6. Premiere Class di lantai dua Pit Building, bisa interaksi dengan pebalap
7. Deluxe Class di VIP Village, dekat paddock