Ini Rute-rute Menarik ketika Bersepeda di Singapura

KAMU suka bersepeda? Ini rute-rute menarik ketika bersepeda di Singapura. Kamu dapat menjelajah negara kecil ini dengan sepeda bersama rombongan.

Ingin bersepeda di sela jalan-jalan di Singapura? Singapura menawarkan pengalaman baru bersepeda. Kamu dapat menjelajah negara kecil ini dengan sepeda bersama rombongan.

Kamu tidak akan kesulitan mencari teman karena tren bersepeda di Singapura tengah naik dauh selama pandemi.

Banyak orang yang sadar akan pentingnya gaya hidup sehat selama pandemi. Tak sedikit orang yang memilih bersepeda untuk mendukung gerak aktif atau olahraga.

Bersepeda memiliki manfaat untuk fisik seperti membentuk otot tubuh, mengurangi berat badan, baik untuk kesehatan jantung dan paru, mencegah kanker, dan memperkuat imun tubuh.

Bersepeda jauh dari kerumunan dan dilakukan di luar ruangan sehingga membuat olahraga ini relatif aman dari penyebaran virus COVID-19. Hobi bersepeda ini menjadi tren di Indonesia, tak terkecuali di Singapura.

Dikutip dari Channel News Asia, jumlah pesepeda di Singapura naik 68 persen pada Januari 2021. Pada akhirnya, bersepeda bukan hanya olahraga semata, melainkan juga bagian dari gaya hidup.

Bagi kamu yang menekuni hobi sepeda, Singapura dapat menjadi pilihan destinasi selanjutnya. Bersepeda keliling pulau saat ini menjadi tren di kalangan pesepeda Singapura dengan rute sepeda sepanjang 150 km, bernama The Round Island Route (RIR).

Rute ini terhubung dengan Park Connector Network, koridor hijau sepanjang 300 km, yang menghubungkan taman dan area alami di Singapura. Setiap taman memiliki situs budaya, sejarah, alam, dan rekreasi.

Bersepeda, jogging, atau marathon, jadi lebih nyaman dan menyenangkan dengan rute dan jalur yang sudah tersedia.

Tinggalkan Balasan