Ini 8 Kuliner Halal Berbagai Negara di Melting Pot Singapura

Selain mocktail ada berbagai makanan yang dimasak dengan cara dibakar seperti steak dan burger.

Tempat ini juga ramah akan pengunjung anak. Di sini ada berbagai camilan manis dengan tampilan menarik.

Harga makanan di sini mulai 4 dolar Singapura atau setara Rp 42.000 , sementara mocktail mulai 13 dollar Singapura atau setara Rp 140.000.

Alamat: Realty Centre, 15 Enggor Street #12-01
12th floor, Singapore 079716
Cara menuju Wanderlost Lounge – By The Halal Mixologist: Berhenti di Stasiun MRT Tanjong Pagar, jalan kaki 400 meter (5 menit)

8. Bazaar Ramadan di Geylang Serai
Bazaar Ramadan di Geylang Serai adalah acara rutin tahunan yang digelar saat bulan Ramadan di Geylang, Singapura.

Ada banyak penjual makanan dan camilan halal yang unik dari takjil sampai makanan hipster.

Contohnya, praffle yakni adonan waffle campur prata dengan saus chili crab, lobster roll atau hot dog isi lobster, lobster isi nasi lemak, cakwe dengan berbagai topping.

Kemudian, roti panggang warna-warni, semangka volcano, aneka merek boba, dan makanan tradisional seperti kuih (kue basah), otak-otak, dan dendeng.

Bazaar yang jumlah stallnya berkisar 500-800 ini juga menjual pakaian Muslim, dekorasi Lebaran, dan berbagai acara menarik.

Bazaar Ramadan di Geylang Serai adalah melting pot mini Singapura, karena di sini masyarakat dari berbagai latar belakang berkumpul dan merayakan Ramadan.

Tinggalkan Balasan