Ini 16 Tempat Wisata Menarik di Seoul Korea

13. Poopoo Land
Taman bermain keluarga bertema unik, yang bertujuan mengedukasi anak-anak agar mengenal sistem pencernaan. Wahan penuh rintangan favorit anak-anak, antara lain labirin usus dan studio foto 3D. Catatan: wahana terbuka untuk pengunjung dari segala usia. Anak di bawah 100 cm dan 13 tahun harus didampingi untuk wahana tertentu.

  • B1, Hana Building, 41, Insadong-gil, Jongno-gu, Seoul
  • KRW 9.000
  • Setiap hari, 10:00-20:00
  • Jonggak Station (Subway Line 1) Exit 3

14. Sungshin Women’s University Shopping District
Area perbelanjaan ini dipenuhi dengan toko pakaian, kosmetik, dan aksesori yang trendi. Ada banyak kafe dan restoran nyaman, tempat berkumpul kaum muda,  menciptakan suasana perkotaan yang semarak.

  • 4 Dongsomun-ro 22-gil, Seongbuk-gu, Seoul
  • Harga Belanjaan Bervariasi
  • Jam Buka Sesuai Stan (kebanyakan pukul 11.00)
  • Sungshin Women’s University Station (Line 4) Exit 1

15. Tea Therapy
Penikmat teh atau tidak, berkunjung ke Tea Therapy yang menawarkan beragam teh Korea dari biji-bijian, kulit buah, dan akar-akaran, menjadi momen kegiatan yang tak boleh dilewatkan saat mengunjungi Seoul. Di sini, kamu bisa menikmati menu makan siang spesial bersama sajian teh setiap pukul 12.30-14.00.

Program foot bath yang ditawarkan dapat menjadi alternatif menghilangkan lelah. Tersedia kelas untuk memahami teh tradisional Korea dan kegunaannya untuk tubuh dan pikiran. Cabang Haengrang yang terletak di daerah Bukchon cukup spesial, bernuansa klasik karena merupakan rumah mantan presiden terdahulu.

  • Cabang Apgujeong: 16, Eunju-ro 173-gil, Gangnam-gu, Seoul
  • Cabang Haengrang: 74, Yunboseon-gil, Jongno-gu, Seoul
  • KRW 50.000 (kelas teh/2 jam)
  • KRW 5.000 (foot bath)
  • Setiap hari, 10:00-22:00
  • Stasiun terdekat Apgujeong (Cabang pusat)
  • Stasiun Angu (Cabang Haengrang)

16. Ttukseom Hangang Park
Ttukseom Hangang Park merupakan salah satu taman terkenal di area Sungai Han. Selain menikmati pemandangan, kamu bisa mencoba berbagai macam aktivitas seperti menyewa sepeda. Silakan susuri jalur khusus sepeda, tur pesiar dengan Eland Cruise, serta berenang di kolam renang yang ada di taman. Ada taman bermain anak-anak, convenient store, dan restoran.

  • 56-10, Dongil-ro 4-gil, Gwangjin-gu, Seoul
  • Gratis
  • Setiap hari
  • Stasiun Ttukseom Park, Exit 3

Tinggalkan Balasan