
LOGOS buka sleeper bus rute Banjarmasin yang diklaim menawarkan kenyamanan dan keamanan lebih bagi para penumpangnya. Tinggal pilih single class atau double class. Perusahaan otobus (PO) Logos yang berbasis di Kalimantan Tengah (Kalteng) ini menawarkan sleeper bus untuk perjalanan menuju Palangkaraya, Sampit, dan Pangkalan Bun.
Kalau mengutip informasi dari akun resmi media sosialnya, sleeper bus dari Bus Logos ini memulai keberangkatan perdananya pada 19 Januari 2025. Untuk keberangkatan dari Banjarmasin (Terminal Gambut Barakat) baru pada 20 Januari 2025. Perusahaan transportasi ini mempersilakan segera memilih kursi sendiri lewat aplikasi Bus Logos. Tersedia 30 seat untuk sleeper busnya.
Berapa harga tiket atau tarif sleeper bus dari Bus Logos ini? Untuk rute Palangkaraya-Banjarmasin Rp 175.000 sedangkan jadwal keberangkatannya adalah sebagai berikut:
1. Dari Pangkalan Bun:
– Pukul 20.00 WIB, tujuan: Sampit-Palangkaraya-Banjarmasin
2. Dari Sampit:
– Pukul 00.15 WIB, tujuan: Palangkaraya-Banjarmasin
– Pukul 00.15 WIB, tujuan: Pangkalan Bun
3. Dari Palangkaraya:
– Pukul 20.00 WIB, tujuan: Sampit-Pangkalan Bun
– Pukul 07.00 WIB, tujuan: Banjarmasin
4. Dari Banjarmasin:
– Pukul 14.00 WITA, tujuan Palangkaraya-Sampit-Pangkalan Bun
Daftar Harga Tiket Sleeper Bus dari Bus Logos
A. Single Class
– Pangkalan Bun-Sampit: Rp 250.000
– Pangkalan Bun-Palangkaraya: Rp 350.000
– Pangkalan Bun-Banjarmasin: Rp 550.000
– Sampit-Pangkalan Bun: Rp 250.000
– Sampit-Palangkaraya: Rp 250.000
– Sampit-Banjarmasin: Rp 450.000
– Palangkaraya-Sampit: Rp 250.000
– Palangkaraya-Pangkalan Bun: Rp 350.000
– Palangkaraya-Banjarmasin: Rp 200.000
– Banjarmasin-Palangkaraya: Rp 200.000
– Banjarmasin-Sampit: Rp 450.000
– Banjarmasin-Pangkalan Bun: Rp 550.000
B. Double Class
– Pangkalan Bun-Sampit: Rp 200.000
– Pangkalan Bun-Palangkaraya: Rp 300.000
– Pangkalan Bun-Banjarmasin: Rp 475.000
– Sampit-Pangkalan Bun: Rp 200.000
– Sampit-Palangkaraya: Rp 200.000
– Sampit-Banjarmasin: Rp 375.000
– Palangkaraya-Sampit: Rp 200.000
– Palangkaraya-Pangkalan Bun: Rp 300.000
– Palangkaraya-Banjarmasin: Rp 175.000
– Banjarmasin-Palangkaraya: Rp 175.000
– Banjarmasin-Sampit: Rp 375.000
– Banjarmasin-Pangkalan Bun: Rp 475.000
Fasilitas untuk sleeper bus ini antara lain:
– 30 cabin tidur reclining
– AC
– Toilet
– Smoking room
– charger USB
– Bantal dan selimut
Kontak Agen Bus Logos:
1. Palangkaraya: 0811 522 581
2. Pangkalan Bun: 0811 522 582
3. Sampit: 0811 522 583
4. Banjarmasin: 0811 528 765
Demikian informasi mengenai Logos buka sleeper bus rute Banjarmasin, semoga perusahaan transportasi ini dapat menjadi pilihan bagi warga di Kalimantan Tengah (Kalteng) saat melakukan perjalanan darat dengan moda transportasi bus. (*)
Eksplorasi konten lain dari mo-trans
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.