MASKAPAI penerbangan Citilink memperluas konektivitas di wilayah Kalimantan dengan membuka rute penerbangan baru dari Bandar Udara Iskandar, Pangkalan Bun menuju Bandar Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta dan Bandar Udara Ahmad Yani, Semarang mulai 10 April 2021.
Pembukaan rute penerbangan baru ini merupakan bentuk komitmen Citilink dalam menyediakan aksesibilitas antarpulau di Indonesia, khususnya menghubungkan Kalimantan dengan Jawa.
“Tujuannya, untuk memudahkan mobilitas masyarakat yang akan bepergian menggunakan transportasi udara baik untuk perjalanan bisnis maupun wisata,” ujar Direktur Utama Citilink, Juliandra.
Penerbangan rute Pangkalan Bun–Jakarta dan Pangkalan Bun–Semarang selanjutnya akan beroperasi setiap hari menggunakan armada ATR 72-600. Adapun jadwal penerbangannya sebagai berikut:
Rute Semarang–Pangkalan Bun
Kode Penerbangan : QG 1470
Berangkat : 07.45
Tiba : 09.20
Rute Pangkalan Bun–Semarang
Kode Penerbangan : QG 1471
Berangkat : 14.30
Tiba : 16.05
Rute Pangkalan Bun–Jakarta
Kode Penerbangan : QG 1143
Berangkat : 09.45
Tiba : 11.40
Rute Jakarta–Pangkalan Bun
Kode Penerbangan : QG 1144
Berangkat : 12.05
Tiba : 14.05
Keterangan : waktu menunjukkan waktu setempat.
Pangkalan Bun merupakan kota yang sekaligus menjadi ibukota Kabupaten Kotawaringin Barat, Provinsi Kalimantan Tengah. Kota ini terkenal dengan slogannya Kota Manis, kependekan dari ‘Minat, Aman, Nikmat Indah dan Segar’.