Ini Cara Murah Saya Menikmati Korea

Kalau cuman satu dua station doang, jalan!!! Sehat dan liat-liat pemandangan. Untuk naik subway/bus, harus punya Tmoney, beli T-money: 3000 won (sekitar Rp 39.000). Sekali naik subway/bus: 1250won (sekitar Rp 16.250). Selama 4 hari 3 malam, tidak usah ke tempat yang jauh-jauh. Contoh hari pertama : Hongdae, Ewha, Namsan Tower, Myeongdong.

Dari Hongdae ke Ewha bisa jalan kaki. Namsan ke Myeongdong juga. AYO JALAN.  Kalau jalan kaki, jadi cuman 3x naik transportasi. Berangkat ke Hongdae, dari Ewha ke Namsan, lalu pulang dari Myeongdong), Rp 16.250 x 3 = Rp 48.700. Hari pertama untuk transportasi Rp 48.700, udah dapet 4 tempat.

Di Namsan Tower, tidak usah masuk dan naik ke towernya. Dari luar juga udah bagus. Banyak spot buat foto-foto, termasuk di gembok cinta. Masuk ke dalam gedung (bukan puncaknya) juga gratis. Ada VR gratis di Lt 4. OLED Tunnel gratis di Lt 1.

Ini cara murah saya menikmati Korea: catatan tambahan, banyak atraksi yang bisa diliat secara gratis, tidak perlu masuk (bayar) ke Namsan tower atau Gyeongbokgung. Spot foto-foto di luarnya malah lebih banyak daripada di dalem. Street performance di Hongdae setiap Jumat/Sabtu malam.

Sekali lagi saya tekankan kalo bisa, ke Seoul Land. Dijamin gak nyesel. Dan tentunya hal ini “Korea has the world’s fastest internet connection speed.” gak mungkin disia-siakan oleh Korea.  Sekarang di jalan raya, jalanan besar, tempat yang tourist spot udah berwi-fi semua. Gratis dan kenceng. Penginapan-penginapan, mall-mall juga. So no worries!

Hari kedua: Gyeongbokgung, Insadong, Bukchon Hanok Village, Han River. Untuk Gyeongbokgung, Insadong, Bukchon Hanok Village itu sebelahan jadi jalan kaki aja. Bisa. Jadi, naik transportasi cuman 3x (berangkat ke Gyeongbokgung, dari Bukchon ke Han River, pulang) Rp Rp 48.700. Hari ketiga alias hari terakhir: DDP, Dongdaemun, COEX, bebas. Nah, Dongdaemun DDP tinggal nyeberang doang.

Jadi, naik transportasi 4x (berangkat ke DDP, dari Dongdaemun ke COEX, dari COEX ke destinasi selanjutnya, dan pulang) : Rp 65.000. Nah, dari airport ke penginapan naik all stop subway paling murah. Pulangnya dari penginapan ke airport juga naik all stop subway paling murah : yaitu 4.150won alias sekitar Rp 53.950. Hitungan totalnya 53.950 x 2 (pulang pergi) = Rp 107.900.

Jadi, uang yang dikeluarkan untuk transportasi selama 4 hari 3 malam di Korea, adalah Tmoney Rp 39.000 + Dari airport Rp 53.950 + Hari pertama Rp 48.700 + Hari kedua Rp 48.700 + Hari ketiga Rp 65.000 + Hari k eempat ke airport Rp 53.950 = Rp 309.300. Total visa+tiket+penginapan+transportasi: Rp 5.159.300.

Sekarang, yang paling terakhir : kuliner alias makanan. Secara personal, sehari di Korea keluar Rp 60.000 buat makan (karena saya gak punya duit).

Sarapan kimbap segitiga di 711 = 1000won atau Rp 13.000, makan siang nasi kotak 711 = 3300won atau Rp 42.900, malem masak Indomie di rumah. (Hehehehe, benar-benar ngirit arek iki (admin). Oh ya, di sini tidak ada logo halal. Cari yang sudah pasti, menu tuna sama chicken kalau mau aman, dan bawa Indomie banyak-banyak dari Indonesia. Bisa juga bawa makanan instant lainnya dari Indonesia abon, kacang goreng, camilan dan lainnya.

Jadi 3 hari buat makan kalau emang mau penghematan banget, tidak mau keluar duit buat restoran apa-apa, bisa kayak gue: keluar Rp 60.000 sehari. Jadi 4 hari di Korea = Rp 60.000×4 = Rp 240.000. Bahkan, teman lain, ada yang cukup membeli nasi instant 1200won = Rp 15.600. Hemat tapi udah bisa makan enak! Tinggal bawa teri medan. (Kalau daging, ada beberapa negara yang sekarang melarang bawa daging masuk negara mereka).

Tinggalkan Balasan