Cara Murah Keliling Eropa dengan Eurail Pass

CARA murah keliling Eropa dengan Eurail Pass karena ini adalah tiket terusan yang dikeluarkan Eurail Group. Eurail Pass bisa dipakai untuk naik kereta apapun dan ke manapun selama masih menjelajah negara-negara di Uni Eropa. Dengan Eurail, wisatawan yang bukan warga Eropa bebas berkelana dengan kereta tanpa harus antre membeli tiket di setiap stasiun.

Maklum, Eurail telah diakui oleh perusahaan kereta di berbagai negara Uni Eropa. Traveler yang telah membeli tiket Euro boleh naik aneka jenis kereta seperti TGV, ICE, Eurostar dan Thallys. Dari situs resmi Eurail,tersedia beragam macam jenis paket terusan yang bisa dipilih traveler.

Untuk waktu-waktu tertentu, paket tiket terusan menyertakan diskon. Tiket terusan Global Pass seharga mulai dari 358 Euro atau Rp 4,5 juta. Keuntungan sangat beragam. Global Pass untuk 15 hari sampai 3 bulan. Dapat mengunjungi hingga 23 negara sekaligus. Select Pass yang seharga mulai 228 Euro atau Rp 2,8 juta, berlaku 5 hingga 15 hari, untuk 3-5 negara.

Bagi Anda yang tidak ingin jalan-jalan terlalu jauh, pilih Regional Pass. Tiket seharga mulai 127 Euro atau Rp 1,6 juta ini bisa untuk dua negara dan berlaku 4 sampai 10 hari. Kalau tak ingin keluar negara, cukup dengan One Country Pass seharga mulai dari 37 Euro atau Rp 470.000 untuk 3-10 hari.

Harga di atas bisa lebih mahal jika Anda membeli tiket dengan mendadak. Semakin lama memesan tiket, semakin murah. Rekomendasinya, belilah Global Pass karena lebih hemat. Sebagai perbandingan, harga tiket kereta pada hari H ke luar negeri di kawasan Uni Eropa antara 150-200 Euro (Rp 1,8 hingga 2,4 juta).

Tapi ingat, jangan tergoda membeli Global Pass kalau hanya pergi ke maksimal 5 negara, karena jatuhnya lebih mahal. Belgia-Netherland-Luxemburg dihitung satu negara, sebutannya Benelux. Jadi jangan dihitung 3 negara, dan pemilihan negara jika ingin membeli Select Pass (2-5negara) itu negara-negaranya harus saling berbatasan wilayah darat di peta Eropa.

Pemilik tiket Eurail bisa naik kereta apapun dan duduk di manapun selama gerbong kosong dan belum ada yang memesan. Jika ingin memesan tempat duduk, bisa dilakukan di negara keberangkatan. Biasa pesan 9-62 Euro (Rp 114.000 sampai Rp 700.000).

Jika penasaran ingin menjelajah Eropa dengan Eurail, Eurail Group memiliki agen Rail Europa di berbagai negara termasuk Indonesia. Kamu bisa mencari informasi lebih lanjut dari Rail Europa Indonesia di http://www.id-raileurope.com atau coba kunjungi http://eurobytrain.com.

Beberapa hal penting sebelum menggunakan Eurail Pass. Jika mau membeli pake credit card, Eurail pass bisa dipesan langsung di websitenya. Layanannya bisa kirim kemanapun di seluruh dunia tapi risikonya lama karena via pos bukan electronic pass.

Tinggalkan Balasan